Assamualaikum my Readers

Assalamualaikum...

saya adalah seorang wanita yang sudah menikah selama kurang lebih 7 bulan dengan suami yang sebelumnya sudah saya kenal 5 tahun. Kami memutuskan untuk menikah diusia muda kami, karena landasan kami menikah adalah untuk mengharap ridha Allah dan terhindar dari zinah. Awal pernikahan kami lalui dengan kebahagiaan, sampai kami memilih untuk tinggal bersama berdua tanpa menempati kediaman orang tua. Sama seperti dengan pernikahan orang lain yang tentunya sangat mengharapkan hadirnya buah hati, kami pun mulai menyadari ingin memiliki anak. Ditambah lagi dengan banyaknya teman kami yang sudah hamil, padahal jarak pernikahan dengan mereka sangat dekat dengan kami (bahkan kami yang terlebih dahulu menikah).

Rasanya sedih, cemburu, dan selalu ngerasa down. Mungkin bagi yang senasib dengan saya ini akan tau bagaimana rapuhnya perasaan ini. Hampir setiap malam selalu kepikiran, sedih yang berkepanjangan tapi terlepas dari itu saya bener bener hanya berharap pada Allah untuk semua yang terbaik. Saya yakin, pasti ada kesalahan yang kami perbuat hingga kami diberi ujian untuk bersabar. Nah melalui blog ini, Insya Allah saya akan memposting mengenai preparation kami untuk mendapatkan buah hati yang kami tunggu - tunggu. Semoga segala iktiar kami ini dapat dikabulkan oleh Allah SWT, sehingga kami bisa memiliki keturunan yang sholeh dan sholeha dalam waktu dekat ini. Amin Ya Allah...

Oh ya, semoga saja semua pembaca blog saya ini bisa bertukar pikiran, informasi, dll kepada saya agar apa yang saya bagikan ini dapat bermanfaat untuk saya dan kalian semua. Amin...

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Hallo Dr. Achmad Mediana, SPOG

Terapi Untuk Kehamilan